Rabu, 08 Oktober 2008

BI Minta Kepastian Batas Suspensi BEI

08/10/2008 17:54
BI Minta Kepastian Batas Suspensi BEI
Reni Herawati
Mranda Gultom
(inilah.com/Bayu Suta)

INILAH.COM, Jakarta- Bank Indonesia meminta, penutupan bursa hanya terjadi sementara waktu. Kendati demikian BI tetap mendukung penghentian perdagangan di bursa tersebut.

Demikian Pernyataan Deputi Gubernur Senior BI, Mranda Gultom dalam jumpa pers, Jakarta, Rabu (8/10). "Kalau tidak ada batas waktu, ya tidak bagus. Tapi kalau alasan itu untuk sementara waktu saja guna memberikan kepada pemain pasar untuk mempertimbangkan pasar, itu hal yang biasa,"ujarnya.

Menurut Miranda, saat ini bursa saham di Moskow juga di suspen karena drop 14%, Nikei juga turun 9,6%. pasar Inggris, Jerman, Perancis turun minimal 6%. "Ini masalah global yang harus dihadapi semua pihak termasuk para stakeholder. Ini bukan sesuatu yang aneh. Ini hal yang lumrah. Memang aturannya mengatakan demikian. Saya melihat dalam 3 hari terakhir pasar saham turun di atas 20%, dan menurut aturannya jika turun berturut-turut selama 3 hari, sebaiknya memang disuspen," paparnya. [L5]

Tags : ihsg, BEI, BI, Miranda

sumber http://www.inilah.com/berita/ekonomi/2008/10/08/53666/bi-minta-kepastian-batas-suspensi-bei/

Tidak ada komentar: